kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.405.000   -9.000   -0,64%
  • USD/IDR 15.370
  • IDX 7.722   40,80   0,53%
  • KOMPAS100 1.176   5,28   0,45%
  • LQ45 950   6,41   0,68%
  • ISSI 225   0,01   0,00%
  • IDX30 481   2,75   0,57%
  • IDXHIDIV20 584   2,72   0,47%
  • IDX80 133   0,62   0,47%
  • IDXV30 138   -1,18   -0,84%
  • IDXQ30 161   0,48   0,30%
AKTUAL /

Cek Tarif & Jadwal Bus DAMRI Rute Ciputat ke Bandara Soekarno Hatta


Kamis, 25 Juli 2024 / 03:15 WIB
Cek Tarif & Jadwal Bus DAMRI Rute Ciputat ke Bandara Soekarno Hatta
ILUSTRASI. DAMRI memperluas rute layanan dari Ciputat ke Bandara Internasional Soekarno-Hatta. ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi

Reporter: Barratut Taqiyyah Rafie | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. DAMRI memperluas rute layanan dari Ciputat ke Bandara Internasional Soekaro-Hatta.

Sebelumnya, DAMRI telah melakukan uji coba operasional rute Ciputat-Bandara Soekarno Hatta sejak Rabu, (22/5/2024).

Melansir siaran pers, Corporate Secretary DAMRI, Chrystian R.M Pohan mengatakan bahwa dengan adanya rute baru ini, para pelanggan yang bepergian dari dan ke Ciputat kini memiliki pilihan transportasi yang aman, nyaman, dan selamat.

Ditambah, kata dia, saat ini DAMRI memfasilitasi ruang tunggu yang nyaman yang tersedia di Pool DAMRI Ciputat.

Berikut informasi penting tentang bus DAMRI rute Ciputat-Bandara Soekarno Hatta:

  • Rute ini beroperasi melalui Tol Kunciran-Tol Sedyatmo dan Tol Bandara Soekarno-Hatta.

Baca Juga: Sempat Ada Kendala, Layanan JR Connexion DAMRI Beroperasi Lagi, Cek Jadwalnya

  • Dengan headaway setiap satu jam sekali, tersedia keberangkatan dari Pool DAMRI Ciputat pukul 05.00 WIB s.d 19.00 WIB.
  • Sementara, keberangkatan dari Bandara Soekarno-Hatta tersedia pukul 07.00 WIB s.d 21.00 WIB.
  • Tarif yang dikenakan sebesar Rp 90.000.

"Hadirnya rute ini merupakan bagian dari komitmen DAMRI untuk memudahkan konektivitas dan aksesibilitas bagi para pengguna jasa transportasi di wilayah Ciputat dan sekitarnya," tambah Pohan.

Pelanggan yang ingin menikmati perjalanan dapat memesan tiket secara online melalui DAMRI Apps agar lebih mudah dan praktis.

Baca Juga: DAMRI Alami Lonjakan Penumpang Saat Long Weeked Waisak, Nyaris Tembus 40 Ribu

Pemesanan pun dapat dilakukan secara on the spot di titik keberangkatan secara cashless via QRIS, Debit Card, Credit Card, atau E-Money.

Informasi lebih lanjut pelanggan dapat menghubungi WhatsApp Business di nomor telepon 0811 2110 0825, email cs@damri.co.id, Call Center Halo DAMRI 1500 825, atau melalui media sosial DAMRI pada akun Instagram, Twitter, dan Facebook @DamriIndonesia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Mudah Menagih Hutang Penyusunan Perjanjian & Pengikatan Jaminan Kredit serta Implikasi Positifnya terhadap Penanganan Kredit / Piutang Macet

×