kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45863,29   1,62   0.19%
  • EMAS1.361.000 -0,51%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%
AKTUAL /

Hari Ini (27/5) Trial Tes Online 2 Rekrutmen Bersama BUMN 2024, Cek Passing Gradenya


Senin, 27 Mei 2024 / 06:25 WIB
Hari Ini (27/5) Trial Tes Online 2 Rekrutmen Bersama BUMN 2024, Cek Passing Gradenya
ILUSTRASI. Hari Ini (27/5) Trial Tes Online 2 Rekrutmen Bersama BUMN 2024, Cek Passing Gradenya.

Penulis: Tiyas Septiana

KONTAN.CO.ID -  Trial tes tahap kedua seleksi Rekrutmen Bersama BUMN atau RBB 2024 dimulai hari ini (27/4), sedangkan tes tahap kedua akan dimulai besok, Selasa 28 Mei 2024.

Agar sesuai harapan, peserta yang lolos ke tahap ini wajib mengetahui berapa ambang batas atau passing grade tes.

Tes Online 2 akan dilaksanakan pada tanggal 28-29 Mei 2024 secara online. Peserta yang dinyatakan lolos ke tahap ini, akan mendapatkan email berupa jadwal seleksi tes online tahap 2. 

Agar Anda sukses mengikuti seleksi tahap ini, berikut rangkuman nilai ambang batas atau passing grade dan penilaian tes RBB 2024 tiap tahap seleksi, dirangkum dari situs Rekrutmen Bersama BUMN 2024.

Baca Juga: Apa Itu Interpersonal Skill ? Simak Pengertian dan Cara Mengembangkan Skill Ini

Penilaian dan passing grade tes online tahap 2

Jenjang D3-S2 :

1. Passing grade minimal:

  • Bahasa Inggris minimal 450 dari 675.
  • Learning Agility minimal 197 dari 300.

2. Pembobotan nilai :

  • Bahasa Inggris (80%)
  • Learning Agility (20%)

3. Ranking sesuai kebutuhan BUMN terdaftar

4. Validasi dokumen & proctoring

Jenjang SMA Sederajat

1. Nilai standard minimal:

  • AKHLAK minimal 65 dari 100.
  • Wawasan Kebangsaan minimal 50 dari 100.
  • Learning Agility minimal 197 dari 300.

2. Pembobotan nilai :

  • AKHLAK (60%)
  • Wawasan Kebangsaan (10%)
  • Learning Agility (30%)

3. Ranking sesuai kebutuhan BUMN terdaftar

4. Validasi dokumen & proctoring

Baca Juga: Lowongan Kerja Susi Air Terbaru 2024, Cek Posisi Apa Saja yang Dibuka

Untuk penilaian Bahasa Inggris atau tes TOEFL, Anda harus mendapatkan minimal nilai 450 (TOEFL ITP) dari 675. Perhitungan atau konversi nilai Bahasa Inggris adalah Nilai Bahasa Inggris / (675x100)

Pembobotan dari keseluruhan tes atau gabungan dari hasil tes tahap 1 dan tahap 2 sebagai berikut ini:

Jenjang D3-S2 :

  • Tes Online Tahap 1 : 60%
  • Tes Online Tahap 2 : 40%

Jenjang SMA/Sederajat :

  • Tes Online Tahap 1 : 40%
  • Tes Online Tahap 2 : 60%

Demikian informasi tentang passing grade tes online Rekrutmen Bersama BUMN 2024 untuk tahap 1 dan tahap 2. Peserta bisa mengecek pengumuman seleksi tahap pertama melalui email atau akun RBB. 

Anda akan mendapatkan email undangan untuk mengikuti tes tahap 2 yang tertera tanggal dan jam untuk mengikuti trial test dan tes online. 

Selain jadwal dan waktu, Anda juga mendapatkan username dan password untuk mengikuti tes tahap kedua Rekrutmen Bersama BUMN 2024. 

Pastikan Anda membaca dan mencatat jadwal serta waktu tes agar tidak terlambat. Jika Anda terlambat atau salah jadwal, maka Anda tidak bisa mengajukan tes susulan.

Selanjutnya: Grafik Harga Emas 24 Karat Antam Terbaru (27 Mei 2024)

Menarik Dibaca: Daun Tanaman Hias Indoor jadi Hitam? Ketahui Penyebab dan Solusinya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Pre-IPO : Explained Supply Chain Management on Efficient Transportation Modeling (SCMETM)

×