Reporter: Tri Sulistiowati | Editor: Tri Sulistiowati
TANDA GAIRAH SEKS PEREMPUAN MENURUN - Dalam waktu tertentu perempuan bisa mengalami penurunan gairah seks. Ini tanda-tanda penurunan gairah seks pada perempuan.
Hubungan setiap pasangan tidak selalu mulus dan romantis. Ada masa-masa, Anda dan pasangan merasa jauh karena konflik atau lainnya.
Baca Juga: Bikin Bercinta Makin Hot! Ini Posisi Seks Terbaik untuk Merangsang G-Spot Perempuan
Hal ini pun juga berlaku pada gairah seks perempuan. Mengutip dari Health Shots, dalam periode tertentu gairah perempuan yang membara bisa memudar.
Ada banyak faktor yang membuat menurunnya gairah perempuan seperti:
1. Masalah fisik
Perempuan yang melakukan operasi yang berhubungan dengan payudara atau saluran genital bisa memengaruhi hasrat seksual.
Selain itu, penyakit tertentu misalnya tekanan darah tinggi bisa menurunkan gairah seks perempuan.
Hal ini terjadi karena, aliran darah ke area intim terganggu sehingga membuat perempuan sulit mencapai gairah seks.
Konsumsi obat-obatan tertentu seperti antidepresan dan obat tiroid bisa menyebabkan gairah seks perempuan menurun.
2. Masalah dengan pasangan
Mengutip dari Cleveland Clinic, munculnya sebuah masalah dengan pasangan seperti komunikasi yang buruk, tidak adanya kepercayaan, dan lainnya bisa menurunkan gairah seks perempuan.
3. Stres
Stres akibat pekerjaan atau mengurus rumah tangga bisa menurunkan gairah seksual.
4. Depresi
Harga diri yang rendah, rasa putus asa, kelelahan fisik bisa menurunkan libido.
Depresi juga menyebabkan ketidakseimbangan neurotransmiter yang membantu mengatur gairah seksual.
5. Gangguan kecemasan
Kecemasan menyebabkan naiknya kadar hormon kortisol.
Asal tahu saja, kadar kortisol yang tinggi bisa menekan hormon seks yang memengaruhi gairah seks.
6. Trauma seksual
Mengalami trauma seperti pelecehan seksual atau pemerkosaan membuat perempuan kehilangan hasrat seks.
Tanda gairah seks menurun pada perempuan
Umumnya perempuan yang mengalami penurunan gairah seks akan menunjukkan sejumlah tanda seperti:
- Merasa tidak nyaman dan nyeri saat berhubungan intim
- Kesulitan mencapai orgasme
- Tidak tertarik pada aktivitas seksual apa pun, termasuk masturbasi
- Tidak terangsang, bahkan saat foreplay
- Mengalami penurunan fantasi seksual
- Merasa tidak bahagia atau tertekan karena rendahnya hasrat untuk melakukan aktivitas seksual
Baca Juga: Bercinta Secara Rutin Bikin Panjang Umur?
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News