kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.508.000   10.000   0,67%
  • USD/IDR 15.930   -61,00   -0,38%
  • IDX 7.141   -39,42   -0,55%
  • KOMPAS100 1.095   -7,91   -0,72%
  • LQ45 866   -8,90   -1,02%
  • ISSI 220   0,44   0,20%
  • IDX30 443   -4,74   -1,06%
  • IDXHIDIV20 534   -3,94   -0,73%
  • IDX80 126   -0,93   -0,74%
  • IDXV30 134   -0,98   -0,72%
  • IDXQ30 148   -1,09   -0,73%
AKTUAL /

Manfaat Bawang Putih untuk Turunkan Kolesterol, Cek Makanan Penurun Kolesterol Lain


Jumat, 02 Februari 2024 / 11:06 WIB
Manfaat Bawang Putih untuk Turunkan Kolesterol, Cek Makanan Penurun Kolesterol Lain
ILUSTRASI. Manfaat Bawang Putih untuk Turunkan Kolesterol, Cek Makanan Penurun Kolesterol Lain

Reporter: Adi Wikanto | Editor: Adi Wikanto

Manfaat Bawang Putih Penurun Kolesterol - Jakarta. Manfaat bawang putih untuk kesehatan sudah dipercaya sejak. Salah satu manfaat bawang putih untuk menurunkan kolesterol. Selain bawang putih, apa makanan penurun kolesterol lainnya?

Selain minum obat-obatan, cara menurunkan kolesterol dapat dilakukan dengan alami. Cara alami menurunkan kolesterol antara lain dengan konsumsi bawang putih dan konsumsi sejumlah makanan penurun kolesterol.

Bawang putih adalah rempah-rempah di dapur yang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Diberitakan Kompas.com, salah satu manfaat bawang putih untuk kesehatan adalah membantu menurunkan darah tinggi dan kolesterol.

Menurut Healthline, salah satu penelitian menemukan bahwa mengonsumsi bawang putih selama 1 hingga 3 bulan, dapat membantu menurunkan kadar kolesterol darah. Meski demikian, ada juga penelitian yang menunjukkan bawang putih tidak berpengaruh dalam menurunkan kolesterol.

Manfaat bawang putih untuk menurunkan kolesterol

Bawang putih mentah mengandung zat yang disebut alliin, yang akan berubah menjadi senyawa berbasis belerang yang disebut allicin ketika terkena udara. Penelitian telah mengaitkan allicin dengan banyak manfaat kesehatan, termasuk pengurangan kolesterol jahat, peningkatan kekebalan, dan menurunkan tekanan darah.

Baca Juga: 3 Jenis Teh Ini Merontokkan Kolesterol Jahat dan Tekanan Darah Tinggi

Dilansir dari laman Medical News Today, ekstrak bawang putih kyolic, sejenis ekstrak bawang putih tua, memberikan manfaat paling konsisten dalam menurunkan kadar kolesterol total dibandingkan jenis bawang putih lainnya. Ada kemungkinan bubuk dan minyak bawang putih masih memiliki efek menguntungkan pada kadar kolesterol.

Ulasan tahun 2020 menyebutkan beberapa penelitian yang menunjukkan ekstrak bawang putih hitam tua mengurangi kolesterol jahat dan peningkatan kadar kolesterol baik. Penelitian lain menunjukkan bahwa bubuk bawang putih yang dihancurkan tidak efektif dalam menurunkan kadar kolesterol darah.

Hal tersebut bisa menyebabkan hilangnya allicin selama pemrosesan. Oleh karena itu, para peneliti lebih memilih bawang putih mentah selama penelitian kadar kolesterol.

Dosis dan cara konsumsi bawang putih untuk menurunkan kolesterol

Dikutip dari laman Verywell Health, sebagian besar penelitian yang meneliti efektivitas bawang putih dalam menurunkan kolesterol melibatkan dosis antara 500 hingga 1.000 miligram per hari. Bawang putih mentah umumnya diresepkan satu hingga dua siung per hari. Dan bawang putih dapat dikonsumsi dengan atau tanpa makanan.

Sebagai aturan umum, jangan pernah mengonsumsi suplemen lebih dari dosis yang dianjurkan pada label produk. Selain itu, pilihlah merek yang telah diuji secara independen oleh badan sertifikasi seperti untuk membantu memastikan suplemen tidak tercemar dan aman dikonsumsi.

Baca Juga: Ciri-Ciri Kolesterol Telah Memicu Jantung Koroner & Makanan Baik Untuk Penderita

Sebuah penelitian kecil selama 8 minggu menunjukkan bahwa mengonsumsi 20 gram bawang putih dan 1 sendok makan jus lemon setiap hari menurunkan kadar kolesterol darah dan tekanan darah. Penelitian menunjukkan bahwa setengah hingga 1 siung (3–6 gram) bawang putih per hari dapat menurunkan kadar kolesterol seseorang sekitar 10 persen.

Sebuah studi tahun 2018 menemukan bahwa mengonsumsi tablet yang setara dengan 2 gram bawang putih mentah yang dihancurkan dapat memberikan manfaat. Namun, kemampuan allicin dalam bawang putih untuk masuk ke aliran darah seseorang dapat berbeda-beda tergantung suplemen yang digunakan dan dengan cara apa seseorang mengonsumsinya.

Makanan penurun kolesterol

Diberitakan Kompas.com, beberapa jenis makanan ternyata dapat menurunkan kadar low-density lipoprotein (LDL) atau kolesterol jahat, dan meningkatkan kadar high-density lipoprotein (HDL) atau kolesterol baik.

Menurut Mayo Clinic dan British Heart Foundation, berikut adalah beberapa makanan penurun kolesterol yang perlu diketahui.

  • Makanan kaya serat

Makanan penurun kolesterol yang pertama adalah makanan kaya serat. Makanan kaya serat larut, seperti oatmeal dan barley, dapat memperlambat penyerapan kolesterol di dalam darah. Bahkan, mengonsumsi makanan serat larut sebesar lima hingga 10 gram per hari sudah terbukti dapat menurunkan kadar kolesterol di dalam tubuh.

  • Ikan dan asam lemak omega-3

Makanan penurun kolesterol yang kedua adalah ikan dan asam lemak omega-3. Beberapa jenis ikan, seperti salmon dan tuna, memiliki kandungan asam lemak omega-3 yang tinggi yang dapat menurunkan trigliserida, tekanan darah, dan risiko untuk mengalami pembekuan darah. Meskipun tidak dapat menurunkan kadar LDL di dalam tubuh, omega-3 dapat meningkatkan kadar HDL dan menurunkan kadar trigliserida sehingga kesehatan jantung akan tetap terjaga.

  • Kacang-kacangan

Makanan penurun kolesterol yang ketiga adalah kacang-kacangan. Almond dan beberapa jenis kacang dapat menyeimbangkan kadar kolesterol di dalam darah. Bahkan, kacang walnut memiliki kadar omega-3 yang dapat menyehatkan jantung dan menurunkan risiko serangan jantung untuk orang-orang yang memiliki riwayat masalah kesehatan ini.

  • Alpukat

Makanan penurun kolesterol yang keempat adalah alpukat. Alpukat memiliki banyak kandungan nutrisi, termasuk asam lemak tak jenuh tunggal, yang dapat meningkatkan kadar HDL di dalam tubuh. Bahkan, makan dua buah alpukat setiap minggu sudah terbukti dapat meningkatkan kesehatan serta menurunkan risiko penyakit jantung.

  • Minyak zaitun

Makanan penurun kolesterol yang kelima adalah minyak zaitun. Dibandingkan dengan minyak nabati lainnya, minyak zaitun sudah terbukti dapat meningkatkan kadar HDL. Meskipun tidak berpengaruh pada kadar LDL di dalam tubuh, Anda dapat menggunakan minyak zaitun di dalam makanan sehingga risiko serangan jantung akan berkurang.

  • Makanan dengan kandungan stanol atau sterol

Makanan penurun kolesterol yang keenam adalah makanan dengan kandungan stanol atau sterol. Stanol dan sterol adalah zat yang banyak ditemukan di dalam tanaman yang dapat menghentikan penyerapan kolesterol oleh tubuh. Bahkan, mengonsumsi setidaknya dua gram sterol setiap hari dapat menurunkan kadar LDL kolesterol sebesar lima hingga 15 persen.

  • Protein whey

Makanan penurun kolesterol yang ketujuh adalah protein whey. Protein whey dapat ditemukan di produk olahan susu yang dapat membantu untuk menyehatkan tubuh. Bahkan, protein whey sudah terbukti dapat menurunkan kadar LDL dan tekanan darah sehingga jantung akan tetap sehat.

  • Sayur dan buah

Makanan penurun kolesterol yang kedelapan adalah sayur dan buah. Sayur dan buah memiliki kandungan serat yang baik yang berguna untuk menurunkan risiko penyakit jantung dan gangguan pada aliran darah. Mengonsumsi lebih banyak sayur dan buah juga dapat membuat Anda merasa lebih kenyang sehingga keinginan untuk makan camilan akan berkurang.

Itulah manfaat bawang putih untuk menurunkan kolesterol dan makanan penurun koleksterol yang perlu dikonsumsi secara rutin. Ingat, bahan alami ini hanyalah membantu menurunkan kolesterol, bukan sebagai pengganti obat kolesterol dari dokter.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

×