kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.466.000   -11.000   -0,74%
  • USD/IDR 15.860   -72,00   -0,46%
  • IDX 7.215   -94,11   -1,29%
  • KOMPAS100 1.103   -14,64   -1,31%
  • LQ45 876   -10,76   -1,21%
  • ISSI 218   -3,03   -1,37%
  • IDX30 448   -5,87   -1,29%
  • IDXHIDIV20 540   -6,91   -1,26%
  • IDX80 126   -1,77   -1,38%
  • IDXV30 135   -1,94   -1,41%
  • IDXQ30 149   -1,85   -1,22%
AKTUAL /

Pantang Nasi? Ini 7 Makanan Pengganti Nasi yang Rendah Glukosa


Senin, 11 November 2024 / 13:13 WIB
Pantang Nasi? Ini 7 Makanan Pengganti Nasi yang Rendah Glukosa
ILUSTRASI. Makanan sehat pengganti nasi putih apa saja?

Penulis: Bimo Kresnomurti

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Periksa daftar makanan pengganti nasi putih yang memiliki kandungan gula rendah. Asupan karbohidrat menjadi aspek penting untuk memenuhi kebutuhan energi tubuh.

Konsumsi makanan nasi merupakan bagian integral dari upaya memenuhi kebutuhan makanan pokok di kalangan penduduk Indonesia.

Selain itu, mengonsumsi nasi juga berperan dalam memasok tubuh dengan gizi melalui karbohidrat kompleks, yang berfungsi sebagai sumber energi untuk aktivitas sehari-hari.

Seiring dengan itu, untuk beberapa individu yang menjalani diet atau menderita diabetes, nasi dengan kandungan glukosa yang tinggi menjadi pilihan yang perlu dihindari.

Baca Juga: Shio 2024 dan Ramalan Keberuntungan 12 Shio di Tahun Naga Kayu

Apa makanan sehat sebagai pengganti nasi putih?

Nasi Bawang Putih dan Ayam Marinasi

Makanan yang sehat dan bergizi sangat penting untuk dimakan saat makan rutin agar tubuh mendapatkan asupan nutrisi yang cukup dan memastikan kesehatan tetap terjaga.

Pastikan kebutuhan karbohidrat pengganti nasi beserta protein dan sayuran agar kenyang lebih lama. Sehingga ini berdampak pada rasa lapar yang bisa timbul sewaktu-waktu.

Berikut ini beberapa makanan pengganti nasi berikut tentu bisa jadi alternatif.

Simak makanan pengganti nasi putih untuk kebutuhan karbohidrat sehar-hari dilansir dari Health Line.

Baca Juga: Investasi Emas Laba 26,48% Setahun, Harga Emas Hari Ini Mandeg (11 November 2024)

Makanan pengganti Nasi

1. Kentang Rebus

Kentang merupakan sumber karbohidrat rendah glukosa yang dapat berfungsi sebagai pengganti nasi putih yang baik. Selain itu, kentang juga mengandung serat dan vitamin C yang bermanfaat untuk kesehatan.

Kentang rebus dapat dijadikan alternatif pengganti nasi dalam konsumsi harian, meskipun perlu diingat bahwa indeks glikemik kentang cenderung lebih tinggi dibandingkan dengan beberapa sayuran lainnya.

2. Quinoa

Quinoa, atau biji gandum, memiliki kandungan protein yang lebih tinggi dibandingkan dengan nasi biasa. Dalam 92 gram quinoa, terdapat 4 gram protein. Quinoa juga mengandung sembilan jenis asam amino, sehingga cocok dikonsumsi oleh vegan.

Selain protein, quinoa juga kaya akan nutrisi dan mineral yang mendukung kesehatan tulang dan metabolisme tubuh. Bagi yang sensitif terhadap gluten, disarankan memilih quinoa dengan label "gluten free."

3. Roti Gandum

Roti gandum merupakan pilihan yang baik sebagai pengganti nasi dalam konsumsi sehari-hari. Roti gandum mengandung serat tinggi dan karbohidrat kompleks, yang dapat menjaga energi terpenuhi lebih lama. Disarankan untuk memilih roti gandum rendah gula atau karbohidrat sederhana, seperti roti whole wheat, yang dapat memberikan rasa kenyang dan ramah bagi lambung.

Baca Juga: Cek Kandungan Gula Minuman Berpemanis dalam Kemasan: Susu Kotak, Teh, Kopi

4. Shirataki Rice

Nasi shirataki merupakan pengganti nasi dengan kandungan karbohidrat dan kalori yang lebih rendah. Mengandung glukomanan, sejenis serat unik, shirataki rice dapat memberikan perlindungan di sepanjang usus dan memberikan rasa kenyang. Dalam 85 gram shirataki rice, tidak terdapat kalori, sehingga cocok dikonsumsi dengan tambahan protein untuk menjaga kenyang saat berpuasa.

5. Oatmeal Tawar

Oatmeal merupakan sumber karbohidrat rendah glukosa yang kaya serat dan protein, menjaga kenyang lebih lama. Oatmeal dapat dijadikan sebagai opsi pengganti nasi yang sehat dan bergizi, terutama ketika disertai dengan lauk yang kaya protein seperti daging ayam atau sapi sesuai porsi. Tetap perhatikan konsumsi agar tidak berlebihan meskipun merupakan alternatif nasi yang sehat.

6. Barley

Barley memiliki bentuk mirip gandum atau oatmeal dan merupakan sumber makanan dengan lebih banyak protein dan serat dalam 81 gramnya. Selain itu, barley juga mengandung nutrisi seperti zinc, niacin, dan selenium.

Baca Juga: 10 Buah dengan Indeks Glikemik Rendah, Cocok bagi Penderita Diabetes

7. Kubis Cincang

Kubis cincang dapat dijadikan sebagai alternatif pengganti nasi dengan kalori dan karbohidrat yang lebih rendah. Mengonsumsi 75 gram kubis cincang dapat memenuhi kebutuhan harian vitamin C sebanyak 31% dan vitamin K sebanyak 68%. Vitamin K berperan dalam melancarkan sirkulasi darah dan menjaga kesehatan tulang.

Selain itu, konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter atau ahli gizi jika memiliki masalah dengan glukosa darah rendah atau memiliki kondisi medis lainnya sebelum mengganti nasi dengan jenis makanan lainnya.

Dari daftar makanan pengganti nasi putih yang rendah glukosa untuk dikonsumsi sehari-hari.

Menarik Dibaca: Bitcoin Tembus Level US$ 81.000 untuk Pertama Kalinya, Rekor Tertinggi Anyar

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Advokasi Kebijakan Publik di Era Digital (Teori dan Praktek) Mengenal Pentingnya Sustainability Reporting

×