kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.326.000 0,53%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%
AKTUAL /

3 Daun yang Berkhasiat Obati Asam Lambung, Cara Buatnya Hanya Direbus


Jumat, 29 Maret 2024 / 02:47 WIB
3 Daun yang Berkhasiat Obati Asam Lambung, Cara Buatnya Hanya Direbus
ILUSTRASI. Inilah pilihan daun yang bisa direbus untuk mengatasi asam lambung kambuh. Salah satunya daun kelor.

Sumber: Grid | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

KONTAN.CO.ID - Inilah pilihan daun yang bisa direbus untuk mengatasi asam lambung kambuh.

Asam lambung adalah asam yang terdiri dari kalium klorida, natrium klorida, dan asam klorida yang berfungsi mencerna makanan dan enzim pencernaan untuk memecah protein.

Asam lambung bersifat korosif sehingga dapat membunuh bakteri dan juga berisiko merusak lapisan pelindung lambung.

Normalnya, pH asam lambung berkisar antara 1–3.

Bila lambung menghasilkan jumlah asam yang terlalu banyak, gangguan lambung pun terjadi.

Pasalnya, hal ini dapat menyebabkan aliran balik asam lambung atau asam lambung yang naik ke kerongkongan.

Aliran balik asam ini adalah bagian normal dari pergerakan sistem pencernaan.

Baca Juga: Cara Mengobati Asam Lambung dengan Kunyit, Cek Juga Dosis yang Disarankan

Itu sebabnya, kondisi yang juga disebut refluks asam lambung ini tidak dapat dikatakan sebagai penyakit, melainkan sebuah gejala.

Meski begitu, refluks asam lambung yang sering terjadi dapat menimbulkan sensasi terbakar pada dada dan tenggorokan (heartburn).

Perlu diketahui, sakit asam lambung tinggi yang sering kambuh bisa jadi sudah masuk kategori kronis.

Apalagi jika GERD kumat lebih dari dua kali setiap minggu.

Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi masalah asam lambung naik tersebut, dapat dengan mengonsumsi rebusan daun.

Baca Juga: 8 Manfaat Lobak Untuk Kesehatan Tubuh Jika Dikonsumsi Secara Rutin

Air Rebusan Daun untuk Asam Lambung

Ada beberapa daun yang direbus untuk memanfaatkan asam lambung naik.

1. Daun kemangi

Daun kemangi mengandung vitamin C, kalsium, betakaroten, fosfor, zat besi, apigenin, eugenol, asam amino arginin, dan triptofan.

Beberapa penelitian mengungkapkan bahwa daun kemangi mampu mencegah gejala yang timbul akibat adanya luka di lambung.

Untuk itu, daun kemangi  dapat menurunkan kadar asam lambung dan meningkatkan pelepasan lapisan lendir yang melindungi dinding lambung.

Adanya Eugenol dalam daun kemangi dapat menjadi anti-inflamasi di saluran pencernaan.

Selain itu, daun kemangi juga dapat membantu menyeimbangkan asam di dalam tubuh dan mengembalikan kadar pH tubuh yang tepat.

Sebagai catatan, kemangi efektif membantu menurunkan asam lambung tinggi bila dikonsumsi dengan tepat.

Selain dikonsumsi secara langsung, kita bisa meraciknya sebagai air rebusan daun kemangi.

Baca Juga: 5 Manfaat Daun Kale Untuk Kesehatan, Baik untuk Tulang Hingga Mata

2. Daun sirih

Daun sirih telah dikenal sejak lama sebagai bahan alami yang memiliki berbagai khasiat.

Salah satu alasannya karena daun sirih memiliki sifat antibakteri yang dapat membantu mencegah bakteri berkembang biak.

Daun sirih diketahui bermanfaat mengurangi nyeri lambung dan meringankan gejala GERD.

Pasalnya, tumbuhan herbal ini dapat meningkatkan produksi lendir usus dan lambung sehingga membantu mencegah luka pada dinding usus dan lambung.

Manfaat daun sirih untuk pencernaan lainnya yaitu melindungi usus dari racun dan radikal bebas yang berbahaya.

Daun sirih juga mampu menetralkan kembali pH lambung sehingga gejala penyakit maag, asam lambung naik, atau perut kembung dapat mereda.

3. Daun kelor

Daun kelor umum digunakan sebagai obat untuk mengatasi gangguan saluran pencernaan, termasuk juga masalah asam lambung.

Tanaman ini kaya akan kandungan tanin dan flavonoid, yaitu antioksidan nabati yang ampuh untuk menyembuhkan peradangan, iritasi, serta mengatasi masalah yang berhubungan dengan maag.

Bahkan, daun ini juga dapat meningkatkan kesehatan tubuh secara keseluruhan.

Artikel ini sudah tayang di Grid.id, berjudul: Mengatasi Asam Lambung Naik dengan Air Rebusan Daun Berikut ini 

Penulis: Magdalena Puspa

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

×