kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.396.000   10.000   0,72%
  • USD/IDR 16.295
  • IDX 7.288   47,89   0,66%
  • KOMPAS100 1.141   4,85   0,43%
  • LQ45 920   4,23   0,46%
  • ISSI 218   1,27   0,58%
  • IDX30 460   1,81   0,40%
  • IDXHIDIV20 553   3,30   0,60%
  • IDX80 128   0,57   0,44%
  • IDXV30 130   1,52   1,18%
  • IDXQ30 155   0,78   0,50%
AKTUAL /

Apa Itu Hari Multiple Sclerosis 30 Mei? Ini Sejarahnya


Kamis, 30 Mei 2024 / 06:06 WIB
Apa Itu Hari Multiple Sclerosis 30 Mei? Ini Sejarahnya
ILUSTRASI. Hari Multiple Sclerosis Sedunia 2024

Penulis: Virdita Ratriani

KONTAN.CO.ID - Hari Multiple Sclerosis Sedunia atau World Multiple Sclerosis Day diperingati setiap tanggal 30 Mei. Tujuan Hari Multiple Sclerosis Sedunia adalah untuk menerima, mendukung, dan inklusivitas terhadap penderita penyakit tersebut. 

Pasalnya, Multiple Sclerosis dapat menyebabkan dampak ekonomi, sosial, dan budaya terutama bagi penderita dan orang-orang di sekitarnya. Tema Hari Multiple Sclerosis Sedunia 2024 adalah "Diagnosis".

Kampanye tahun ini bertajuk "Diagnosis Multiple Sclerosis Saya" dengan tagline "Navigating Multiple Sclerosis Together". Kampanye tahun ini bertujuan untuk mendapatkan diagnosis bagi semua orang yang mengidap multiple sclerosis secara tepat dan akurat. 

Lalu, apa itu Hari Multiple Sclerosis Sedunia dan sejarahnya?  

Baca Juga: Kenapa Penyakit Autoimun Sering Menyerang Wanita? Inilah Faktanya!

Apa itu Hari Multiple Sclerosis Sedunia? 

Hari Multiple Sclerosis Sedunia 30 Mei adalah hari kesadaran internasional bagi semua orang yang terkena dampak multiple sclerosis.

Dirangkum dari laman Care Insurance, perkiraan data World Health Organization (WHO) menyebutkan bahwa di seluruh dunia sekitar 1,8 juta orang menderita Multiple Sclerosis. 

Apalagi menurut data global mengenai epidemiologi Multiple Sclerosis terlihat bahwa sejak tahun 2013 prevalensi MS secara global mengalami peningkatan. Meskipun terdapat terapi untuk membantu pasien, peningkatan kejadian MS memerlukan acara khusus untuk menyebarkan kesadaran akan MS. 

Hari Multiple Sclerosis (MS) Sedunia adalah jawaban yang tepat, mencakup dan memenuhi kebutuhan untuk menyebarkan kesadaran, diagnosis dan pengobatan, serta pendanaan untuk penelitian guna mengekang Multiple Sclerosis (MS).

Baca Juga: Simak 5 Penyebab Tangan Kesemutan dan Penanganan Gejala Awal

Sejarah Hari Multiple Sclerosis Sedunia 

Sejarah Hari Multiple Sclerosis diprakarsai pada 2009 oleh Multiple Sclerosis International Federation (MSIF). MSIF didirikan pada tahun 1967 sebagai komunitas MS nasional di Amerika Serikat. 

Pada tahun 2009, MSIF mendeklarasikan tanggal 30 Mei sebagai Hari Multiple Sclerosis Sedunia untuk meningkatkan kesadaran tentang penyakit ini dan meningkatkan solidaritas di antara komunitas MS global.

Baca Juga: Air Rendaman Biji Ketumbar Bisa Turunkan Gula Darah dan Kolesterol, Ini Cara Bikinnya

Apa itu Multiple Sclerosis?

Multiple sclerosis adalah penyakit autoimun yang berpotensi melumpuhkan sistem saraf pusat yakni otak dan sumsum tulang belakang. Multiple sclerosis berhubungan dengan rusaknya selubung mielin yang menutupi sistem saraf di sumsum tulang belakang dan otak. 

Dikutip dari laman Pace Hospital, selubung mielin adalah lapisan lemak di sekitar serabut saraf, yang membantu transmisi impuls listrik di sepanjang sel saraf dengan cepat dan efisien. 

Baca Juga: Ini 13 Manfaat Sambiloto untuk Kesehatan dan Cara Merebusnya yang Benar

Pada MS, selubung mielin terganggu oleh serangan sistem kekebalan tubuh yang menyebabkan masalah komunikasi antara otak dan tubuh. Multiple Sclerosis sebagian besar menyerang orang-orang selama masa produktif mereka, sehingga berdampak pada kehidupan mereka dan masyarakat. 

Terapi pengubah penyakit dapat mengurangi kecacatan dan memperpanjang kelangsungan hidup, namun penyembuhannya masih belum ada, dan penyebab penyakit ini belum sepenuhnya dipahami. 

Demikian penjelasan mengenai apa itu Hari Multiple Sclerosis Sedunia 30 Mei dan sejarahnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

×