kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45919,51   10,20   1.12%
  • EMAS1.350.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%
AKTUAL /

Cocok untuk Takjil! Segudang Manfaat Semangka yang Kaya Air


Kamis, 14 Maret 2024 / 16:10 WIB
Cocok untuk Takjil! Segudang Manfaat Semangka yang Kaya Air
ILUSTRASI. Semangka cocok dijadikan hidangan takjil.

Reporter: Tri Sulistiowati | Editor: Tri Sulistiowati

MANFAAT SEMANGKA - Cocok untuk takjil, semangka menyimpan segudang manfaat untuk kesehatan. 

Buah semangka kaya air dan rasanya manis sehingga cocok untuk dijadikan menu buka puasa atau takjil. 

Baca Juga: Mudah Ditemukan Saat Puasa Ramadhan! Ini Manfaat Kolang Kaling untuk Kesehatan

Tidak hanya menyegarkan, semangka juga kaya akan nutrisi. Mengutip dari Medical News Today, semangka mengandung: 

  • Serat 
  • Kalsium 
  • Fosfor 
  • Magnesium 
  • Potasium 
  • Vitamin C 
  • Vitamin A 
  • Vitamin B 
  • Folat 
  • Kolin 
  • Beta 
  • karoten 
  • Likopen

Mineral dan vitamin tersebut membuat semangka baik dan aman dikonsumsi secara rutin. 

Berikut manfaat semangka untuk kesehatan jika dimakan setiap hari dalam porsi terukur: 

1. Melindungi sinar matahari 

Mengutip dari Kompas.com, semangka bisa membantu melindungi kulit dari paparan sinar matahari. 

Kandungan likopen pada semangka membantu mengurangi kemungkinan kulit terbakar sinar matahari. 

2. Menjaga kesehatan mata 

Kandungan vitamin A dalam semangka baik untuk menjaga kesehatan mata. 

3. Menurunkan tekanan darah  

Dalam sebuah penelitian tahun 2012, para peneliti menemukan bahwa ekstrak semangka bisa mengurangi tekanan darah di dalam dan sekitar pergelangan kaki orang paruh baya yang menderita obesitas dan hipertensi dini.     

Kandungan antioksidan dalam semangka bisa meningkatkan fungsi arteri.    

Selain itu, likopen dalam semangka berperan untuk melindungi diri dari risiko penyakit jantung.   

Sedangkan, kandungan fitosterol dalam semangka berperan untuk mengontrol kadar kolesterol.    

4. Mencegah kanker 

Vitamin C dalam semangka bisa membantu mencegah kanker dengan memerangi radikal bebas.    

Beberapa penelitian mengaitkan asupan likopen dengan menurunkan risiko kanker prostat.    

5. Menjaga kesehatan pencernaan    

Semangka mengandung air yang tinggi dan juga serat. Kandungan tersebut baik untuk menjaga kesehatan usus serta mencegah sembelit.    

6. Hidrasi tubuh    

Semangka mengandung 90% air dan elektrolit seperti kalium. Hal inilah yang membuat semangka bisa menghidrasi tubuh.  

Semangka cocok dikonsumsi saat cuaca panas.    

7. Kesehatan otak dan sistem saraf    

Kolin dalam semangka berfungsi untuk menjaga kesehatan otak serta memperlambat perkembangan demensia pada penyakit Alzheimer.    

8. Nyeri otot    

Dalam sebuah penelitian yang dilakukan tahun 2017, atlet minum setengah liter jus semangka dengan tambahan L-citrulline, 2 jam sebelum berlari setengah marathon.    

Hasilnya, mereka mengeluhkan lebih sedikit nyeri otot 24-72 jam setelah perlombaan.    

9. Menyehatkan kulit    

Semangka mengandung vitamin C yang dibutuhkan tubuh untuk menghasilkan kolagen.   

Sekedar info, kolagen penting untuk menjaga kekebalan tubuh serta mempercepat penyembuhan luka.    

Selain itu, vitamin C dalam semangka bisa membantu meningkatkan kesehatan kulit.   

10. Menurunkan berat badan   

Mengutip dari NDTV, semangka efektif membantu menurunkan berat badan.   

Hal ini disebabkan, semangka merupakan buah yang rendah lemak, memiliki kalori rendah, dan bisa membantu mengurangi lemak serta membangun otot. 

11. Meningkatkan kesehatan rambut 

Melansir dari Style Craze, kandungan vitamin C tinggi dalam semangka merupakan nutrisi yang penting untuk sintesis kolagen. Kolagen membuat kulit kenyal dan memperkuat rambut. 

12. Meningkatkan kesehatan tulang 

Sebuah hasil penelitian di Swiss menunjukkan bahwa suplementasi likopen bisa membantu mencegah osteoporises dan patah tulang. 

Vitamin A dalam semangka telah dikaitkan dengan pertumbuhan tulang. 

13. Menjaga kesehatan ginjal 

Semangka menjadi sumber potasium yang baik, persentasenya lebih rendah dibandingkan dengan kebanyakan makanan lainnya. 

Hal tersebut menjadikan semangka baik dikonsumsi untyk orang yang menderita penyakit ginjal kronis yang perlu tetap berpegang pada pilihan buah rendah kalium. 

Namun, ada beberapa penderita penyakit ginjal kronis yang disarankan untuk menghindari konsumsi semangka. Alasannya, ginjal tidak bisa membuang kelebihan kalium dari darah, sehingga meningkatkan kadar kalium dalam darah dan menyebabkan komplikasi. 

Baca Juga: 6 Dampak Duduk Terlalu Lama yang Perlu Diwaspadai, Sudah Tahu?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

×