Penulis: Bimo Kresnomurti
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Simak daftar makanan penyebab kulit kering yang wajib dibatasi. Kesehatan kulit menjadi perhatian setiap orang seiring bertambahnya usia.
Dalam menjaga kesehatan kulit, penting untuk tidak hanya memperhatikan perawatan luaran, tetapi juga memperhatikan apa yang kita konsumsi.
Konsumsi makanan dan minuman tertentu dapat memainkan peran kunci dalam menjaga hidrasi dan kesehatan kulit secara keseluruhan.
Kulit kering adalah kondisi di mana kulit kekurangan kelembapan dan tidak dapat menjaga kadar air yang cukup.
Gejalanya bisa bervariasi, tetapi ciri-ciri umumnya termasuk:
- Kulit terasa kasar dan kaku.
- Kulit terlihat kusam atau bersisik.
- Mungkin terasa gatal atau iritasi.
- Kadang-kadang dapat mengalami pecah-pecah atau retak-retak, terutama di area seperti siku, lutut, dan tumit.
Baca Juga: Salah Satunya Konsumsi Garam, Ini 5 Penyebab Pipi Bengkak dan Pengobatan
Makanan penyebab kulit kering
Kondisi ini dapat dipengaruhi oleh berbagai faktor, termasuk cuaca, genetika, paparan bahan kimia yang keras, penggunaan produk perawatan kulit yang tidak sesuai, atau penyakit kulit tertentu.
Beberapa zat tertentu dalam makanan dan minuman, seperti kafein, alkohol, sodium, gula tambahan, dan makanan digoreng, dapat berpotensi menyebabkan dehidrasi dan mempengaruhi kondisi kulit kita.
Untuk pahami alasan beberapa bahan makanan tersebut menjadi penyebab kulit kering dan tidak terhidrasi, dirangkum dari laman Huff Post.
Baca Juga: Penyebab Anak Bisa Biduran dan Cara-Cara Ampuh Atasi Biduran Anak
1. Kafein
Kafein ditemukan dalam kopi, teh, soda, dan minuman berenergi. Meskipun dalam jumlah sedang kafein tidak terkait dengan dehidrasi karena minuman tersebut mengandung air, konsumsi kafein di sore hari dapat mengganggu tidur, yang dapat memengaruhi hidrasi kulit.
Kondisi tidur yang terganggu dapat menyebabkan penurunan hidrasi kulit, meningkatkan tanda-tanda penuaan, dan menimbulkan lingkaran hitam di bawah mata.
2. Alkohol
Minuman Alkohol bersifat diuretik, yang berarti dapat menyebabkan kehilangan air tubuh melalui buang air kecil yang berlebihan. Konsumsi alkohol juga mengurangi antioksidan alami dalam tubuh, yang dapat membuat kulit lebih rentan terhadap kerusakan dari polusi dan sinar UV.
Selain itu, alkohol dapat mengganggu tidur, yang pada akhirnya dapat memengaruhi hidrasi kulit.
3. Sodium
Konsumsi terlalu banyak garam dapat menyebabkan tubuh menarik air dari sel-selnya, menyebabkan dehidrasi. Banyak makanan siap saji dan makanan olahan mengandung sodium tinggi, yang dapat menyebabkan dehidrasi dan mengurangi elastisitas kulit.
4. Gula Tambahan
Konsumsi gula tambahan yang berlebihan, seperti yang ditemukan dalam minuman manis, makanan penutup, dan makanan olahan, dapat merusak proses pembentukan kolagen dalam tubuh. Kolagen penting untuk elastisitas kulit dan kesehatan kulit secara keseluruhan.
5. Makanan Digoreng
Makanan yang digoreng dalam minyak berminyak dapat menyebabkan peradangan dalam tubuh, yang dapat dikaitkan dengan dehidrasi dan kondisi peradangan kulit.
Alternatif seperti memanggang makanan atau menggunakan alat penggoreng udara bisa menjadi pilihan yang lebih sehat untuk menjaga kesehatan kulit.
Itulah informasi terkait makanan penyebab kulit kering yang wajib dibatasi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News