kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   21.000   1,38%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%
AKTUAL /

Penderita Kolesterol Tidak Boleh Makan Es Krim?


Rabu, 24 April 2024 / 13:00 WIB
Penderita Kolesterol Tidak Boleh Makan Es Krim?
ILUSTRASI. Es Krim umumnya mengandung kolesterol dan gula tinggi.

Reporter: Tri Sulistiowati | Editor: Tri Sulistiowati

ES KRIM DAN KOLESTEROL - Es krim enak dan manis. Mengandung gula tinggi dan kolesterol, benarkah penderita kolesterol tidak boleh makan es krim? 

Es krim memiliki rasa dingin dan manis, cocok dimakan saat siang atau sore hari. 

Baca Juga: 7 Makanan Pendukung Defisit Kalori yang Tetap Menyehatkan Tubuh

Sebagian orang memilih makan es krim saat merasa tertekan atau stres. Sebab, rasa manis es krim bisa membantu meredakannya. 

Sayangnya, es krim bukanlah makanan yang sehat dan bisa Anda konsumsi secara rutin. 

Melansir dari Medical News Today, es krim umumnya mengandung lemak jenuh dan gula rafinasi, yang dapat menyebabkan tingginya kadar kolesterol dalam darah.

Apakah penderita kolesterol tidak boleh makan es krim? 

Orang-orang yang sedang berjuang menurunkan kolesterol sebaiknya menghindari makan es krim untuk sementara waktu. 

Alasannya, kandungan lemak jenuh dan gula dalam es krim bisa lebih menimbulkan masalah dibandingkan kolesterol makanan.

Sekedar info, dalam satu porsi es krim vanilla atau setara dengan 66 gram mengandung: 

  • Lemak jenuh 4,5 gram 
  • Karbohidrat 15,6 gram 
  • Gula total 14 gram 
  • Kolesterol makanan 12 miligram 

Dari nilai kandungan es krim vanilla di atas, penderita penyakit jantung, kolesterol tinggi, dan diabetes sebaiknya berhati-hati atau menghindari makan es krim. 

Namun, jika tetap ingin makan makanan yang dingin bisa mengganti es krim dengan sorbet buah segar tanpa tambahan gula, yogurt tawar, atau es krim yang tidak mengandung susu. 

Baca Juga: Intip, 5 Manfaat Kencur untuk Kesehatan yang Mengejutkan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

×