Penulis: Virdita Ratriani
KONTAN.CO.ID - Cara merebus daun kersen untuk asam urat dan diabetes bisa disimak di artikel ini. Manfaat daun kersen secara tradisional dipercaya sebagai obat asam urat dan diabetes.
Kersen yang memiliki nama latin Muntingia calabura L. adalah pohon yang memiliki buah berukuran kecil dan berwarna merah cerah saat matang. Di Jakarta, kersen disebut sebagai ceri.
Sementara di Jawa, kersen disebut sebagai buah talok. Di benua Asia, tepatnya Asia Tenggara, daun kersen telah digunakan sebagai obat untuk mengontrol gula darah.
Selain mengobati penyakit diabetes, daun kersen juga memiliki khasiat lain untuk kesehatan. Lantas, bagaimana cara merebus daun kersen untuk obati asam urat dan diabetes?
Baca Juga: 6 Manfaat Daun Sirih Cina Untuk Kesehatan, Baik Untuk Pencernaan
Cara merebus daun kersen untuk asam urat
Manfaat daun kersen ampuh mengobati asam urat. Mengutip dari Pharmacy Medical Journal Vol,1 No.1, 2018, daun kersen bisa sebagai alternatif terapi pada penderita gout artritis.
Pasalnya, daun kersen mengandung flavanoid, tanning, trierpene, saponin, dan polifenol. Senyawa Flavanoid dalam daun kersen bermanfaat untuk menurunkan kadar asam urat dengan cara menghambat enzim xantin oksidase.
Tidak hanya itu, daun kersen memiliki sifat antiinflamasi alias anti peradangan yang bisa menghambat terjadinya peradangan di persendian sehingga mampu mengurangi rasa nyeri.
Hal inilah yang membuat daun kersen dipercaya efektif menumpas penyakit asam urat.
Baca Juga: Manfaat Daun Kelor untuk Kesehatan, Ada 8 Hal Penting Diketahui
Dirangkum dari buku "Apotik Herbal di Sekitar Anda: Buku yang Memuat Jenis-jenis Daun Herbal" dan "Manfaat Buah Kersen untuk Kesehatan dan Aneka Olahannya", berikut cara merebus daun kersen untuk asam urat:
Bahan:
- Daun kersen muda 10 lembar
- Air dua gelas
Cara merebus daun kersen:
- Rebus daun kersen muda selama 45 menit atau sampai menyisakan segelas air.
- Minum air rebusan daun kersen tersebut secara rutin.
Baca Juga: Apa Manfaat Bawang Putih Untuk Kesehatan? Ada 8 Hal Menarik
Cara merebus daun kersen untuk diabetes
Manfaat daun kersen yang paling dikenal adalah sebagai obat herbal diabetes. Daun kersen mengandung senyawa aktif seperti flavonoid, chalcone, dan tanin yang memiliki efek antidiabetik.
Senyawa kimia saponin dan flavonoid berfungsi sebagai antioksidan yang dapat menyekresi hormon insulin yang bekerja untuk metabolisme gula.
Daun kersen memiliki efek hipoglikemik yang signifikan dalam penurunan kadar glukosa darah. Sehingga, daun kersen dapat digunakan sebagai obat diabetes alami.
Baca Juga: 8 Manfaat Buah Kersen Untuk Kesehatan yang Tidak Terduga, Banyak Khasiatnya!
Bahan:
- Daun kersen 100 gram
- Satu liter air
Cara membuat:
- Cuci bersih daun kersen dan rebus dengan satu liter air hingga tersisa setengahnya
- Minumlah dua kali sehari, masing-masing satu gelas
Baca Juga: Kenali Manfaat Labu Kuning Untuk Kesehatan Jika Diolah Dengan Benar
Cara mengolah daun kersen untuk obat herbal
Terdapat beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengolah daun kersen sebagai obat herbal berbagai jenis penyakit. Cara mengolahnya sendiri terbilang sangat mudah.
Anda hanya perlu merebusnya seperti membuat teh herbal. Tidak hanya itu saja, daun kersen juga dapat diolah menjadi keripik dengan cita rasa sangat khas.
Sedangkan jika ingin menjadikannya sebagai ramuan untuk mengatasi masalah diabetes di dalam tubuh, maka siapkan dulu 50 hingga 100 gram daun kersen yang sudah dicuci bersih memakai air mengalir.
Baca Juga: 8 Manfaat Kacang Almond untuk Kesehatan yang Teruji Khasiatnya
Lanjutkan dengan merebus daun tersebut dalam satu liter air sampai benar-benar mendidih dan tersisa setengahnya. Air rebusan tersebut dapat diminum setidaknya satu kali sehari.
Daun tersebut akan membantu mengontrol gula darah sehingga cocok untuk penderita diabetes.
Demikian ulasan mengenai manfaat daun kersen untuk kesehatan dan cara merebus daun kersen untuk diabetes dan asam urat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News